Proseleb.com - Pasangan artis Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto akhirnya pada tanggal 24 Agustus kemarin memilih menikah di Pulau Kelor, salah satu pulau di gugusan kepulauan seribu. Pulau Kelor adalah salah satu peninggalan kolonial Belanda dan untuk mencapai lokasi dibutuhkan waktu 15 menit dari dermaga Marina Ancol.
Pemilihan lokasi memang mengandung konsekuensi tersendiri, mengingat lokasi yang cukup sulit didatangi tersebut, maka undangan yang dibatasi hanya 350 orang dan untuk mengobati kekecewaan kerabat yang tak bisa hadir Rio pun menyatakan permintaan maafnya.
Pernikahan dipulau ini bukan tanpa misi, menurut Rio dan Atikah pemilihan tempat ini salah satunya adalah untuk mempromosikan keindahan pulau yang diwarnai dengan Benteng Martello dan sunset di pulau itu. akan tetapi hal utama yang mendorong pemilihan lokasi adalah keinginan untuk mengadakan pernikahan bernuansa alam seperti dikemukakan oleh Atiqah
“pernikahan impian kami adalah sebuah pernikahan yang indah dan diadakan dialam terbuka, serta memiliki nilai sejarah” tutur Atiqah
Pencarian lokasi ternyata tak segampang membooking gedung, referensi yang dicari akhirnyadidapat setelah mempelajari obyek di Bandung, Bali dan Semarang, akan tetapi ternyata pilihan jatuh kepada Pulau Kelor setelah melihat menara Martello di kepulauan Onsrust melalui internet, selanjutnya izin diminta kepada wakil gubernur DKI, setelah itu bantuan dari bupati kepulauan seribu pun mengalir.
“saya memiliki mimpi wedding yang indah. Oleh karena itu kami sudahmenanyakan dan mencari ke beberapa tempat dan akhirnya kami memilih Pulau Kelor” tambah Rio.
Baiklah, selamat kepada kedua mempelai semoga langgeng dan indah seperti harapan kita semua.(fay)
0 komentar:
Posting Komentar